Pengertian Motherboard


Bagian-bagian dari Motherboard:

BAHAN 1


Chipset
Bagian pertama dan terpenting dari sebuah motherboard adalah chipset, yang berfungsi sebagai penghubung antarmuka antara processor dengan macam-macam komponen eksternal dan buses. Jenis chipset inilah yang dapat menentukan dan menilai fitur dan kemampuan sebuah motherboard.

Ada dua kelompok chipset yang umum kita temui di pasaran. Kelompok chipset intel, yang hanya bisa digunakan untuk CPU Intel, dan chipset AMD untuk processor keluaran AMD. Kedua kelompok ini pun terbagi lagi kepada berbagai macam jenis generasi chipset yang terus berkembang.

Socket/ CPU Slots
Socket adalah tempat “bersemayamnya” processor pada motherboard. Sama seperti chipset, socket ini pun terbagi kepada berbagai macam jenis, tergantung dari jenis processor yang didukungnya.

Basic Input Output System (BIOS) Chip
BIOS adalah adalah sebuah chip yang menyimpan perangkat lunak untuk mengontrol hardware dan berfungsi sebagai interface antara hardware dan operating system (OS). BIOS digunakan oleh komputer untuk mempersiapkan prosess booting (startup) dan mengecek kesiapan sistem dan hardware sebelum komputer dijalankan.

Complimentary Metal Oxide Semicondutor (CMOS) Battery
CMOS adalah sebuah baterai yang mensupply power pada sebuah memory kecil pada motherboard yang berfungsi untuk menyimpan settingan konfigurasi komputer, waktu, dll. CMOS menjaga agar kita tidak perlu mengkonfigurasi hal-hal tersebut setiap kali kita menyalakan komputer

Memory Slots
Slot yang berbentuk agak panjang dan ramping ini berfungsi sebagai tempat di-installnya Random Access Memory (RAM). Di era komputer modern, hampir semua mobo mempunyai setidaknya dua slot RAM, bahkan pada spesifikasi komputer high-end ada motherboard yang dilengkapi sampai 6 slot RAM.

VGA Slots (Graphic Card Slot)
Slot ini berfungsi untuk menginstall komponen graphic card(video card) . Pada komputer modern, umumnya berupa slot dengan interface PCI-Express. Pada motherboard high-end bisa menampung sampai 3 slot graphic card.

Expansion Slots
Expansion slot berfungsi untuk memasang perangkat tambahan seperti Sound Card, LAN Card,dll.

Storage Drive Connector
Fungsinya untuk menghubungkan perangkat penyimpanan data seperti Harddisk Drive, Optical Drive, SSD, dan perangkat storage external. Biasanya berupa interface S-ATA (Serial Advanced Technology Attachment) /ATA.

Port-port lain
Selain slot-slot diatas, ada beberapa port pada motherboard yang fungsinya sangat esensial seperti:

    Port power 24 Pin/20 Pin – untuk menghubungkan mobo dengan power supply unit (PSU).
    Port Power 4pin/6pin – untuk menyalurkan daya ke processor.
    Port untuk tombol power/reset pada bagian depan casing.
    Port untuk konektor Front USB dan Front Audio.

Disamping sejumlah slot dan port diatas, ada pula bagian dari motherboard yang menghadap ke luar casing dan dapat diakses dari luar. Bagian ini disebut Back Panel I/O, biasanya terletak pada posisi samping sebuah mobo, dan menghadap ke belakang dari casing anda.

Back Panel I/O pada motherboard merek MSI


Back panel ini mempunyai beberapa konektor yang lazim ditemui diantaranya:

    PS/2 Port – Port untuk menghubungkan mouse/keyboard.
    USB Port – Port menghubungkan peripheral dengan interface USB.
    S/PDIF Port – Menghubungkan konektor audio S/PDIF
    RJ-45 Lan Port – Menghubungkan kabel jaringan LAN
    Audio Port – Menghubungkan mobo ke sistem audio/ speaker.


Merek – merek Motherboard
Motherboard ialah papan utama, atau papan sirkuit yang berfungsi untuk menghubungkan setiap komponen pada komputer. Motherboard yaitu papan PCB yang mempunyai jalur – jalur sistematis yang menghubungkan satu komponen dengan komponen lainnya. Motherboard bisa disebut juga Mainboard. Pada mainboard terdapat bagian – bagian input maupun output berupa socket ataupun slot. Seperti socket processor, slot memory, konektor IDE, socket Catu daya, Slot peripheral, I/O port, dll. Jadi semua tempat untuk komponen sudah tersusun rapi di dalam motherboard ini.

 ASUS
ASUS dianggap sebagai produsen terbesar di dunia, ketika datang ke motherboard, dan salah satu merek motherboard terbaik untuk gaming. Asustek, selain dari membuat motherboard, juga membuat banyak konsumen elektronik PC lainnya, yang dijual di seluruh dunia. ASUS telah memiliki hubungan dengan Intel yang dapat ditelusuri kembali ke hari dari rilis dari CPU 486. Oleh karena itu, ASUS menerima sampel sebelum Intel CPU, sebelum produsen lain. ASUS terkenal sebagai salah satu merek motherboard terbaik.

 Gigabyte
Motherboard Gigabyte selalu mendapatkan apresiasi yang baik dari situs pasokan komputer yang berbeda. Kepuasan pelanggan secara keseluruhan untuk motherboard Gigabyte adalah positif, dan mereka memiliki tingkat kepuasan pelanggan yang solid. Juga, mereka dianggap top-notch, ketika datang untuk menjaga dengan teknologi baru.


MSI
perusahaan ini didirikan pada tahun 1986, dan telah muncul sebagai salah satu merek motherboard terbaik 2010. Banyak model-model baru dari motherboard MSI adalah produk dirancang dengan baik, yang dapat dibandingkan dengan merek seperti ASUS dan Gigabyte, motherboard MSI Namun biaya kurang. Papan juga telah pengiriman dengan suite yang baik dari perangkat lunak. Merek ini sangat tidak baik tahu, tetapi tampaknya menjadi salah satu yang handal, dan nilai baik untuk uang.


EVGA
Merek ini adalah bagian komputer produsen yang terutama berfokus pada pembuatan kartu grafis dan motherboard. Mirip dengan ASUS dan Gigabyte, EVGA adalah salah satu merek motherboard terbaik menurut ulasan konsumen. Namun, EVGA tidak memiliki berbagai macam papan yang merek diatas, tapi tetap mereka membuat beberapa motherboard terbaik.

 Intel
Semua orang tahu Intel membuat salah satu prosesor komputer yang terbaik, tetapi banyak orang tidak tahu bahwa mereka juga membuat motherboard kelas dunia. Ketika datang ke motherboard manufaktur, Intel memiliki manfaat yang berbeda, karena memiliki pengetahuan dalam spesifikasi prosesor dan chipset, yang membantu untuk membuat motherboard kinerja yang stabil dan tinggi. Namun, kelemahan motherboard Intel, mereka hanya kompatibel dengan prosesor Intel.
Previous Post Next Post